// Robby Fajri Maulana // On-3 Des 2014

Kali Ini Saya Akan Memposting Cara Membuat Layout di PCB Menggunakan Program Protel Schematic Editor.

Pertama-tama Siapkan Dulu Program Protel Schematic Design 1.0 dan Protel Advanced PCB 2.71 Bagi Yang Tidak Ada Bisa Di Download Protel Schematic Design 1.0 dan Protel Advanced PCB 2.71 Nya.

Kita kembali pada rangkaian schematic kunci elektronik.


Lakukan Electrical Rules Check untuk mengecek apakah ada kesalahan pins ataupun kaki komponen yang belum terhubung , caranya klik menu File => Reports => Electrical Rules Check


 Akan tampil dialog seperti berikut.


Klik Ok, Cek apakah terjadi error, perbaiki hingga pesan error hilang


Jika tidak ada error, maka langkah selanjutnya adalah membuat Netlist, ini digunakan untuk memanggil komponen nanti pada layout PCB. Klik menu File => Create Netlist. Maka akan tampil dialog


Kemudian akan tampil notepad , simpan file tersebut.


Selanjutnya tahap pembuatan layout PCB. Buka aplikasi Protel PCB kalian. Klik File kemudian New


Kemudian kita masukkan komponen dari schematic tadi, klik Netlist kemudian pilih Load. Pilih file Netlist yang telah kita buat tadi.


Kemudian lihat Netlist load statusnya, jika ada error maka kita harus memperbaiki rangkaian schematicnya kembali.


Ketika Netlist berhasil diload tanpa error .



Buat track secukupnya , ganti terlebih dahulu jenis layer menjadi Keep Out Layer.



Untuk menyusun secara otomatis, klik Auto => Auto Place akan tampil dialog



Setelah itu komponen akan tersusun secara otomatis seperti berikut.


Kemudian kita hubungkan secara otomatis koneksi antar komponen, caranya klik Auto => Auto Router => Connection. Arahkan kurson pada haris halus berwarna hijau, maka akan membentuk jalur tersendiri.

Untuk menghilangkan komponen pilih options => layers . Hilangkan centang pada Top.


Setelah selesai simpan pekerjaan dengan ekstensi *.pcb.


Selamat, anda berhasil membuat layout PCB untuk Rangkaian Kunci.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments